Frankfurt (ANTARA News) - Indeks utama DAX-30 di Bursa Efek Frankfurt, Jerman, ditutup cenderung datar pada Senin, turun tipis 3,77 poin atau 0,04 persen menjadi berdiri di 10.063,13 poin.

Para investor tetap relatif tenang meskipun terjadi kudeta oleh sebuah faksi militer di Turki, menurut analis lokal, lapor Xinhua.

Saham perusahaan semikonduktor Infineon Technologies naik 2,14 persen diikuti Deutsche Boerse bertambah 1,91 persen, Volkswagen menguat 0,95 persen, perusahaan utilitas RWE maju 0,93 persen serta Fresenius Medical Care naik 0,81 persen.

Di sisi lain, saham Bayer turun 1,05 persen, diikuti Deutsche Telekom merosot 0,91 persen, Deutsche Post tergelincir 0,62 persen, Allianz berkurang 0,59 persen dan Siemens turun sebesar 0,58 persen.

Bayer merupakan saham yang paling aktif diperdagangkan dengan nilai transaksi mencapai 199,99 juta euro (221,45 juta dolar AS).
(T.A026)

Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2016