Jakarta (ANTARA News) - WikiLeaks merilis file-file berisi rekaman audio yang diambil dari email Komite Nasional Demokrat.

Data-data itu didapatkan dengan cara meretas server-server Komite Nasional Demokrat.

Rilis terakhir yang terjadi di tengah berlangsungnya Konvensi Nasional Demokrat di mana Hillary Clinton resmi dinyatakan calon presiden dari partai itu.

Rilis ini adalah tahap kedua dari sebuah rangkaian yang sangat mengguncang partai itu dan mendorong juru bicara Demokrat, Debbie Wasserman Schultz, mengundurkan diri, demikian Reuters.

Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2016