AsiaNet 65356

Guangzhou, Tiongkok, 10 Agustus 2016 (Antara/Xinhua-AsiaNet) --

Pemerintah Provinsi Guangdong telah meluncurkan kompetisi pencarian bakat global tahunannya, 2016 Guangdong "Pearl River Talents Plan", yang ditujukan untuk mencari individu dan tim wirausaha yang inovatif dan unik. Pendaftaran akan dibuka hingga tanggal 31 Agustus, dan hanya melalui situs resmi http://rc.gdstc.gov.cn.

Selain mencari bakat-bakat wirausaha, event ini pun dirancang untuk mengimplementasikan strategi pengembangan ekonomi provinsi ini yang didorong oleh inovasi, dengan cara merekrut bakat-bakat potensial dari dalam dan luar negeri untuk sektor inovasi dan kewirausahaan Guangdong.

Para peserta nantinya akan dibagi menjadi dua kategori; "Litbang dan Industrialisasi Teknologi" dan "Riset Dasar Terapan", serta satu kategori untuk tim wirausaha "Proyek Tim Bakat Muda Global".

Para pemenang akan meraih sejumlah hadiah berupa uang subsidi kerja dan perumahan yang meliputi: tim pemenang akan mendapatkan uang subsidi sebesar 80 juta yuan; dan individu masing-masing akan mendapatkan uang subsidi enam juta yuan, yang meliputi modal kerja sebesar lima juta yuan dan subsidi perumahan sebesar satu juta yuan (setelah pajak).

Setelah melalui tahapan kompetisi, para pemenang diwajibkan untuk bekerja secara purnawaktu di Guangdong minimal selama lima tahun berturut-turut dan harus memenuhi berbagai persyaratan dan waktu kerja di Guangdong.

Kontak:

Biro Khusus Promosi Tim Inovatif dan Kewirausahaan, Departemen Sains dan Teknologi Provinsi Guangdong
Tel: +86-020- 83163919, 83163358, 83163355
Fax: +86-020- 83163914

Biro Promosi Bakat Unggulan, Departemen Sumber Daya Manusia dan Keamanan Sosial Provinsi Guangdong
Tel: +86-020- 83134790, 83134791
Fax: +86-020- 83134793

Untuk informasi lebih lanjut, silakan klik:
http://www.newsgd.com/news/2016-08/03/content_152976079.htm

Sumber: News Office of the Guangdong Provincial Government

Pewarta: PR Wire
Editor: PR Wire
Copyright © ANTARA 2016