London (ANTARA News) - Gelandang Manchester United Bastian Schweinsteiger mengatakan dirinya tidak akan bermain untuk klub lain di Eropa, meski dirinya belum mampu mengamankan tempat di tim inti di bawah asuhan manajer baru Jose Mourinho.

Schweinteiger, yang sampai sekarang belum mencatatkan penampilan bersama tim inti untuk United pada musim ini, telah berlatih dengan para pemain cadangan klub dan akan dijual setelah Mourinho mendapatkan gelandang Prancis Paul Pogba dari Juventus, menurut laporan-laporan media.

"MUFC akan menjadi klub terakhir saya di Eropa. Saya menghormati klub-klub lain, namun Manchester United akan menjadi satu-satunya (klub) yang dapat membuat saya meninggalkan Bayern Munich," kata Schweinsteiger melalui Twitter.

Sejak pindah ke Old Trafford dari Bayern Munich pada tahun lalu, pria Jerman ini, yang mengumumkan pensiunnya dia dari sepak bola internasional pada bulan lalu, hanya mencatatkan 18 penampilan di liga pada musim pertamanya karena berbagai cedera dan penampilan buruk.

Bagaimanapun, pemain 32 tahun itu menegaskan ia siap untuk bersaing.

"Saya akan siap, jika tim membutuhkan saya. Inilah yang dapat saya katakan mengenai situasi terkini. Saya ingin berterima kasih kepada para penggemar untuk dukungan luar biasa dalam beberapa pekan terakhir," tambahnya.

Schweinsteiger dan penyerang Jerman Lukas Podolski, yang juga mengakhiri karier internasionalnya pada awal bulan ini, akan mendapat penghormatan berupa pertandingan perpisahan melawan Finlandia di Moenchengladbach pada 31 Agustus.

Schweinteiger memainkan 500 pertandingan untuk Bayern Munich, memenangi delapan gelar Liga Jerman dan menjuarai Liga Champions 2013. Ia juga merupakan wakil kapten Jerman ketika mereka mengalahkan Argentina melalui perpanjangan waktu untuk menjuarai Piala Dunia 2014. Demikian laporan Reuters.

(Uu.H-RF/D011)

Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2016