Jakarta (ANTARA News) - Penyedia layanan mobile internet software UCWeb meluncurkan UC News, platform yang menyajikan berita dari berbagai kategori yang dapat diakses oleh masyarakat Indonesia di perangkat mobile.

"Melihat penggunaan perangkat mobile di Indonesia, kami ingin menghadirkan pengalaman penggunaan mobile internet yang lebih," kata General Manager UCWeb, Alibaba Mobile Business Group, Kenny Ye, di Jakarta, Selasa.

"Kami bergeser dari sekadar alat menjadi platform yang menyediakan konten. Setelah dua bulan lalu dirilis di India, hari ini kami resmi meluncurkan UC News di Indonesia," sambung dia.

Data UC Browser menunjukkan bahwa 79,7 persen dari total pengguna di Indonesia, merupakan "konsumen berita".

Setiap harinya, pengguna UC Browser di Indonesia rata-rata membaca 4-12 artikel berita.

"Berdasarkan survei, masyarakat Indonesia menggunakan internet untuk sosial media, browsing dan membaca berita. Dari sini kami memiliki strategi baru dari alat pencari berita menjadi distributor konten," ujar Kenny.

UC News merupakan aplikasi yang menghadirkan lebih dari 20 kategori termasuk berita aktual, teknologi, hiburan, film, gaya hidup, kesehatan dan humor.

Saat ini, Kenny mengatakan telah bekerja sama dengan 15 media di Indonesia, dan sedang dalam diskusi dengan penyedia konten lainnya.

Aplikasi UC News saat ini hanya tersedia untuk perangkat Android, dan segera hadir di perangkat iOS.



Diperbarui pada Rabu (31/8) pukul 17.32 WIB.
Perbaikan pada alinea empat.



Pewarta: Arindra Meodia
Editor: Heppy Ratna Sari
Copyright © ANTARA 2016