Madrid (ANTARA News) - Sejarah membalut empat penggal krusial yang bakal mewarnai laga antara salah satu raksasa sepak bola Spanyol, Real Madrid kontra pasukan asal Portugal Sporting CP.

Penggal sejarah pertama, bahwa Real Madrid siap meladeni perlawanan Sporting dalam laga perdana Grup F Liga Champions musim kompetisi 2016/17 yang bakal digelar di Estadio Santiago Bernabéu, Madrid, pada Rabu waktu setempat atau Kamis dini hari, pukul 01.45 WIB. Pertandingan itu akan ditayangkan secara langsung oleh SCTV.

Baik Real Madrid maupun Sporting sama-sama ingin melukis garis guratan warna-warni kehidupan yang dijejali dengan perjuangan tiada henti demi meraih kehormatan diri.

Penggal kedua, bahwa pelatih Madrid Zinédine Zidane menggantung asa setinggi langit kepada kubu lawan agar memberi perlawanan yang sengit agar pertandingan berjalan mengesankan dan menyisakan memori bagi para pecinta sepak bola global.

Penggal ketiga, bahwa megabintang Madrid Cristiano Ronaldo justru melawan klub yang pernah membesarkan dia sebagai pemain sepak bola ketika masih berusia pemula. Inilah keping memori yang hendak menegaskan bahwa jangan sesekali melupakan sejarah bila tidak ingin tergilas sejarah.

Penggal keempat, bahwa kedua tim sama-sama meraih empat kemenangan dalam empat laga selama musim kompetisi ini. Ini artinya, sejarah wajib diperjuangkan dengan kemenangan bukan justru mengemis minta belas kasihan orang.

Keempat penggal sejarah itu akhirnya disempurnakan dalam pengakuan terang benderang dari pelatih Sporting Jorge Jesus yang menyebut bahwa skuad Madrid tahun ini merupakan konfigurasi terkuat di dunia.

Komentar pelatih (UEFA.com):

* Zinédine Zidane (Real Madrid):

"Bagi banyak tim, kompetisi sejatinya merupakan pertarungan dalam perjuangan meraih kemenangan. Kami merupakan salah satu tim yang difavoritkan keluar sebagai juara. Hal ini ada artinya jika anda bekerja keras dan tampil bermain dengan sebaik mungkin agar dapat mewujudkan apa yang diharapkan dalam kompetisi ini."

"Kami siap melawan mereka. (Sporting) tampil dengan gaya sepak bola menawan, dan mereka siap menantang kami. Ini pertandingan yang menarik bagi Cristiano Ronaldo, karena melawan bekas klubnya dulu. Pertandingan ini demikian istimewa bagi dia."

* Jorge Jesus (Sporting):
"Kami akan mencoba tampil mengimbangi permainan Madrid. Ini pertandingan yang penting bagi kami di fase grup. Selama pekan ini, kami telah bekerja dengan kesungguhan hati. Kami juga akan menunjukkannya ketika melawan Real Madrid."

"Kami tentu saja harus memberi perhatian istimewa kepada Ronaldo, meski kami tidak harus juga menyiapkan racikan strategi khusus untuk mengawal dan menjaga pergerakan dia. Real Madrid banyak dihuni pemain-pemain hebat, dengan pelatih hebat pula. Mereka tampil lebih kuat ketika dibesut Zidane."

Prakiraan susuna pemain:

* Real Madrid (4-3-3):

Casilla (penjaga gawang) ; Carvajal, Pepe, Ramos, Marcelo; Kroos, Casemiro, Modrić; Bale, Benzema, Ronaldo.
Absen: Navas (cedera bahui), Coentrão (cedera lutut)

* Sporting (4-4-2):
Patrício (penjaga gawang); João Pereira, Coates, Semedo, Zeegelaar; William Carvalho, Adrien, Ruiz; Campbell, Gelson, Dost.

Data dan fakta (Opta Facts):

* Real Madrid dan Sporting Portugal sama-sama pernah melakoni laga penyisihan grup untuk kali kedua di ajang Liga Champions sesudah musim 2000/01. Kedua tim meraih hasil imbang di Lisbon (2-2) sebelum Real Madrid menang 4-0 di laga kandang.
* Sporting menelan dua kekalahan ketika bertanding di Santiago Bernabeu melawan Real Madrid. Pada 1994/95 di piala UEFA dan 2000/01 di Liga Champions (tidak pernah memasukkan gol, kebobolan lima gol).
* Real Madrid meraih kemenangan Piala Eropa an Liga Champions dalam 11 kesempatan, mencakup dua dari tiga kemenangan (2014. 2016). Capaian ini melewati prestasi tim-tim lainnya.
* Real berjuang menjadi tim yang kali pertama - sesudah AC Milan - berusaha merebut kembali gelar Liga Champions/Piala Eropa. Rossoneri meraih prestasi itu pada 1989 dan 1990.
* Real Madrid tampil  dalam 20 musim berturut-turut di ajang Liga Champions. Ini capaian tertinggi dibandingkan dengan tim-tim lainnya.
* Real Madrid sekurangnya mencapai babak semi-final dalam enam kompetisi Liga Champions.
* Di babak penyisihan grup, Real Madrid meraih 17 kemenangan dari 19 laga (dua imbang). Mereka juga menorehkan sembilan clean sheet dalam 10 laga di babak penyisihan.

Lima laga terakhir:
(W:menang; L:kalah; D:imbang)

* Real Madrid: W W W W W

10/9/16 Real Madrid 5 - 2 Osasuna
27/8/16 Real Madrid 2 - 1 Celta de Vigo
21/8/16 Real Sociedad 0 - 3 Real Madrid
16/8/16 Real Madrid 5 - 3 Stade de Reims
9/8/16 Real Madrid 3 - 2 Sevilla

* Sporting CP: W W W W D
10/9/16 Sporting 3 - 0 Moreirense
28/8/16 Sporting 2 - 1 Porto
20/8/16 Paços de Ferreira 0 - 1 Sporting
13/8/16 Sporting 2 - 0 Funchal
5/8/16 Sporting 0 - 0 Nice Côte d'Azur

Head To Head:
 25/10/2000 Real Madrid 4 - 0 Sporting
12/9/2000 Sporting 2 - 2 Real Madrid

Prediksi hasil laga (Goal.com):
* Real Madrid 4 - 0 Sporting (24 persen)
* Real Madrid 3 - 0 Sporting (13 persen)

Prediksi hasil laga menurut editor Antaranews:

* Real Madrid: 3
* Sporting: 0

Editor: AA Ariwibowo
Copyright © ANTARA 2016