London (ANTARA News) - Manajer Manchester United (MU) Jose Mourinho menyebut laga melawan Stoke City sebagai pertandingan yang bakal berlangsung "sangat sulit" dalam duel pekan ketujuh di ajang Liga Inggris (Premier League).

Manajer berjuluk The Special One itu menyebut bahwa kualitas penampilan Stoke City sejatinya lebih baik daripada posisi klub itu di klasemen sekarang ini, sebagaimana dikutip dari laman squawka.

Ia yakin bahwa skuad berjuluk the Potters itu siap menghadapi perlawanan dari Manchester United dalam pekan ini.

United siap menjamu Stoke City di Old Trafford pada Minggu pekan ini. Pasukan asuhan Mark Hughes itu berniat meraih kemenangan di ajang Liga Inggris.

Stoke hanya mendapat satu poin dari enam laga yang dilakoni. Mereka menelan lima kekalahan dari enam pertandingan.

Sementara Wayne Rooney dan kawan-kawan kembali ke performa terbaiknya dengan meraih kemenangan 4-1 atas Leicester City di ajang Liga Inggris. Hanya saja Mourinho justru yakin bahwa Stoke bakal menyulitkan skuad Iblis Merah.

Kini the Potters berada di dasar klasemen Liga Inggris. Mourinho terus memompa semangat bertanding skuad asuhannya agar tampil semakin berkualitas.

Kata Mourinho dalam laman MU, "Pertandingan melawan (Stoke) bakal berlangsung sangat sulit. Ini tidak ada hubungan dengan posisi mereka yang berada di dasar klasemen sekarang ini."    

Penerjemah: AA Ariwibowo
Editor: AA Ariwibowo
Copyright © ANTARA 2016