Jakarta (ANTARA News) - Ketua Tim Pemenangan Ahok-Djarot, Prasetio Edi Marsudi, menyatakan relawan pendukung Basuki Tjahaja Purnama yang tergabung dalam Teman Ahok masuk dalam tim pemenangan.

"Masuk, semua masuk," kata Prasetio saat jumpa pers di posko relawan Rumah Lembang di Menteng, Jakarta Pusat, Jumat.

"Mungkin dulu ada prasangka, hari ini sudah clear (jelas)," kata politikus PDI Perjuangan itu tentang perbedaan pandangan Teman Ahok, yang sebelumnya menginginkan Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) mengikuti pemilihan gubernur DKI Jakarta lewat jalur perseorangan.

Singgih Widyastono, salah satu pendiri Teman Ahok, melalui pesan singkat mengatakan peran mereka dalam tim pemenangan ini baru akan diumumkan besok.

Prasetio ditunjuk menjadi ketua tim pemenangan yang meliputi empat partai, yaitu PDI Perjuangan, Golkar, Hanura dan NasDem.

Dia menyatakan akan segera berkoordinasi dengan pengurus empat partai itu untuk membentuk struktur keanggotaan tim pemenangan dan menargetkan tim susah terbentuk sebelum 4 Oktober.

Ia menginginkan tim "seminimalis mungkin" dan memperkirakan jumlah anggotanya sekitar 50 orang.

Tim pemenangan Ahok-Djarot rencananya didaftarkan ke Komisi Pemilihan Umum DKI Jakarta pada 4 Oktober 2016.


Pewarta: Natisha Andarningtyas
Editor: Maryati
Copyright © ANTARA 2016