Brussels (ANTARA News) - Uni Eropa (UE) dan Kanada menandatangani Kesepakatan Perdagangan Bebas atau Comprehensive Economic and Trade Agreement (CETA).

Presiden Dewan Eropa Donald Tusk, Presiden Komisi Eropa Jean-Claude Juncker dan Perdana Menteri Slovakia yang memegang Presidensi Dewan Uni EropaRobert Fico, menandatangan kesepakatan perdagangan bebas yang lama tertunda dengan Perdana Menteri Kanada Justin Trudeau.

Penandatanganan tersebut dilaksanakan di Brussels, Minggu.

Acara penandatanganan yang rencananya digelar Kamis, dibatalkan setelah wilayah Belgia menentang menandatangani kesepakatan tersebut.

Uni Eropa, blok dengan 500 juta orang, hanya dapat menandatangani kesepakatan dengan persetujuan dari semua negara anggota.

Kesepakatan CETA akan menghapus lebih dari 99 persen tarif yang saat ini dikenakan pada perdagangan antara Uni Eropa dan Kanada.

Kesepakatan tersebut diharapkan dapat meningkatkan perdagangan bilateral sebesar 12 miliar euro atau sekitar 13,2 miliar dolar AS per tahun. Demikian dilansir Xinhua.

Penerjemah: Sella Gareta
Editor: Ade P Marboen
Copyright © ANTARA 2016