Madrid (ANTARA News) - Sayap Atletico Madrid, Saul Niguez, mencetak gol semata wayang yang membawa timnya melewati Las Palmas dengan skor 1-0 dalam laga pekan ke-16 La Liga Spanyol di Stadion Vicente Calderon, Madrid, Spanyol, Minggu dini hari WIB.

Gol itu dicetak Niguez pada menit 59 dengan tendangan dari luar kotak penalti yang tak mampu dihalau penjaga gawang Javi Varas.

Atletico sebelumnya memiliki peluang membuka keunggulan lebih awal pada menit 16, juga lewat Niguez, yang melakukan tendangan akrobatik namun bola masih ditolak oleh mistar gawang dan Antoine Griezmann yang berusaha menyambar bola muntah namun tendangannya terlalu tajam berlalu di muka gawang.

Sebaliknya, peluang Las Palmas juga sempat digagalkan oleh tiang gawang ketika Mauricio Lemos melepaskan percobaan tembakan jarak jauh pada menit 33.

Berkat hasil itu, tim besutan Diego Simeone kini naik ke peringkat kelima klasemen sementara dengan raihan 28 poin, sedangkan Las Palmas (21) tertahan di urutan ke-10.

Susunan pemain kedua tim seturut laman resmi La Liga Spanyol:

Atletico Madrid (4-4-2): Moya (PG); Sime Vrsaljko, Stefan Savic, Diego Godin, Lucas Hernadez; Saul Niguez, Gabi, Koke, Yannick Carrasco (Fernando Torres); Antoine Griezmann (Thomas Partey), Kevin Gameiro (Nicolas Gaitan)
Pelatih: Diego Simeone

Las Palmas (4-1-4-1): Javi Varas (PG); Michel Macedo, Mauricio Lemos, Pedro Bigas, Helder Lopes (Dani Castellano); Montoro; Nabil El Zhar (Momo), Roque Mesa, Vicente Gomez (Tana), Jonathan Viera; Marko Livaja
Pelatih: Quique Setien

Pewarta: Gilang Galiartha
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2016