Batam (ANTARA News) - Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Ketenagakerjaan Cabang Batam Nagoya dan Pemerintah Kota Batam bekerja sama menggelar bazar sembako murah, untuk memeringati HUT Kota Batam ke-187 tahun dan HUT BPJS Ketenagakerjaan ke-39.

BPJS Ketenagakerjaan dan Pemkot Batam menyiapkan 1.000 paket sembako murah untuk warga Tanjung Uma dan 500 paket untum warga Kabil, kata Kepala BPJS Ketenagakerjaan Batam Nagoya, Achmad Fatoni di Batam, Kepulauan Riau, Jumat.

Paket sembako senilai Rp150.000 yang terdiri dari 5 kg beras, 3 kg gula dan 4 liter minyak goreng itu hanya dijual Rp75.000. BPJS Ketenagakerjaan dan Pemkot Batam yang mensubsidi kekurangannya.

"Kegiatan sembako murah ini digelar untuk menyemarakkan HUT Kota Batam dan BPJS Ketenagakerjaan yang sama-sama jatuh di bulan Desember. Bagi BPJS Ketenagakerjaan sendiri tentunya ini merupakan momentum yang tepat untuk lebih mendekatkan diri ke masyarakat agar lebih dikenal akan kemanfaatan program kami," kata Achmad Fatoni.

Dalam kesempatan itu, BPJS Ketenagakerjaan juga menyerahkan kartu BPJS secara simbolis kepada masyarakat pekerja di Kelurahan Tanjung Uma melalui program Gerakan Nasional Lingkaran.

Fathoni mengatakan hingga kini penerima GN Lingkaran mencapai 8.163 tenaga kerja yang pendanaannya bersumber dari dana tanggung jawab sosial perusahaan maupun perorangan.

"Dengan program ini, masyarakat akan mendapatkan perlindungan berupa Jaminan Kecelakaan Kerja (JKK) dan Jaminan Kematian (JKM)," kata dia.

Untuk tiga bulan pertama, iuran pekerja ditanggung oleh sponsor, masyarakat diharapkan melanjutkan pembayaran pada bulan-bulan selanjutnya.

"Nantinya masyarakat dapat melanjutkan sendiri pembayaran iurannya setelah diberikan bantuan, pembayarannnya cukup dengan Rp16.800 saja per bulan," kata dia.

Manfaat yang dapat diperoleh dari program itu antara lain pengobatan dan perawatan sampai sembuh serta jika terjadi kematian ahli waris mendapatkan santunan 24 juta," ujar Fatoni.

Sementara itu, Wali Kota Batam Muhammad Rudi mengapresiasi langkah yang dilakukan BPJS Ketenagakerjaan kepada masyarakat kota.

Ia berharap semakin banyak perusahaan yang menyalurkan dana tanggung jawab sosial kepada masyarakat kota.


Pewarta: Jannatun Naim
Editor: Heppy Ratna Sari
Copyright © ANTARA 2016