Jakarta (ANTARA News) - Joko Anwar hadir di debat pertama calon gubernur DKI Jakarta yang diselenggarakan oleh KPUD DKI Jakarta, Jumat malam (13/1).

“Kita nonton untuk mendengarkan debat dari masing-masing paslon,” kata Joko, saat ditemui di Hotel Bidakara, Jakarta Selatan, usai acara berlangsung.

Selama mendengarkan debat tersebut, sutradara A Copy of My Mind ini berpendapat pasangan calon nomor urut dua yang menawarkan jawaban yang tidak normatif.

“Di debat pertama untuk publik ini masih belum keluar dari semua paslon, yang paling konkret,” kata dia.

Dia datang sejak awal debat dan turut masuk ruangan karena ia memiliki undangan. Ia juga menyatakan ketertarikannya untuk datang ke debat berikutnya. “Kayaknya bakalan datang supaya bisa langsung tweet.”

Sang sutradara melalui aku @jokoanwar mencuit pada November 2016 bahwa ia mendukung pasangan calon nomor urut dua, Basuki Purnama dan Djarot Hidayat.

“Saya juga tegas memilih Ahok-Djarot. Tetap menghormati teman-teman yang pilih calon lain. Tetap temenan,” tulis dia.

Pewarta: Natisha Andarningtyas
Editor: Ade P Marboen
Copyright © ANTARA 2017