Jakarta (ANTARA News) - Los Angeles Clippers harus menelan kekalahan menyakitkan dalam laga lanjutan NBA dengan dipecundangi Philadelphia 76ers 110-121 di Wells Fargo Center, Pennsylvania, Amerika Serikat, Rabu WIB.

Setelah menutup paruh pertama pertandingan dengan keunggulan 68-59, Clippers sempat memegang keunggulan berjarak 19 poin dari Sixers dalam kedudukan 78-59 di sisa waktu sembilan menit 51 detik kuarter ketiga.

Namun, sejak itu Sixers mengemas tak kurang dari 62 poin tambahan untuk membalikkan keadaan dan memenangi pertandingan membekuk Clippers yang di waktu bersamaan hanya meraih 32 poin saja.

Nerlens Noel memimpin daftar pencetak angka Sixers dengan menyumbangkan 19 poin dan delapan rebound, sementara barisan pemain yang memulai pertandingan dari bangku cadangan secara keseluruhan turut menyumbangkan 61 poin bagi tuan rumah.

Di kubu Clippers, DeAndre Jordan membukukan double-double lewat 10 poin dan 20 rebound, Jamal Crawford mencetak 27 poin, J.J. Redick 22 poin, Austin Rivers 20 poin dan pemain yang baru kembali melantai setelah absen 18 pertandingan, Blake Griffin, menandai kehadirannya kembali dengan double-double minimalis 12 poin dan 11 rebound.

Bagi kedua tim, hasil itu tak mengubah posisi mereka di klasemen sementara, Sixers tetap berada di urutan ke-13 Wilayah Timur dengan raihan 16 kemenangan dan 27 kekalahan (16-27), sedangkan Clippers (30-17) masih bertahan di peringkat keempat Wilayah Barat.

Sixers akan menghadapi Milwaukee Bucks (21-23) untuk laga lanjutan berikutnya pada Kamis (26/1) WIB, sedangkan Clippers baru akan kembali tampil pada Minggu (29/1) WIB melanjutkan rangkaian laga tandang mereka dalam lawatan ke markas Golden State Warriors (38-7).

Penerjemah: Gilang Galiartha
Editor: Monalisa
Copyright © ANTARA 2017