Saat air kiriman dari Cileungsi Kabupaten Bogor tiba di lokasi, bibir sungai longsor, dan berdampak pada rumah yang ada di bantaran sungai."
Cikarang, Bekasi (ANTARA News) - Sebanyak tiga rumah di bantaran Kali Bekasi Kelurahan Kebalen, Kecamatan Babelan, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, rusak diterjang luapan air.

"Rumah itu rusak parah setelah bagian pondasi rumahnya tergerus arus aliran sungai saat debit meningkat sampai 540 centimeter pada Jumat (17/2)," kata Kasi Humas Polsek Babelan, Brigadir Anwar Fadilah di Bekasi, Sabtu.

Dia mengatakan, tiga rumah tersebut berada di Kampung Kebalen RT01/RW02 milik Sugeng (50), Wardi (51), dan Slamet (40).

Sebanyak dua rumah di antaranya terpaksa ditinggal penghuninya karena mengalami kerusakan hingga 80 persen.

Anwar mengatakan, penghuni dua rumah tersebut mengungsi ke rumah kerabatnya tak jauh dari tempat kejadian untuk mengantisipasi ambruknya rumah.

"Saat air kiriman dari Cileungsi Kabupaten Bogor tiba di lokasi, bibir sungai longsor, dan berdampak pada rumah yang ada di bantaran sungai," katanya.

Kedua penghuni rumah yakni Sugeng dan Wardi dapat dievakuasi ke lokasi aman setelah dibujuk oleh tim keepolisian setempat.

"Kalau yang satu lagi rumah Slamet kerusakan bangunannya tidak begitu parah, sehingga penghuni rumah tetap bertahan," katanya.

Pihaknya juga mengimbau kepada seluruh warga yang berdomisili di sepanjang bantaran sungai agar mewaspadai potensi longsor mengingat curah hujuan yang tingga sejak sepakan terakhir.

"Tetap jaga kewaspadaan dan jangan ragu minta pertolongan pada petugas terkait kalau butuh," katanya.

Pewarta: Andi Firdaus
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2017