Jakarta (ANTARA News) - Agen tunggal pemegang merek Daihatsu di Indonesia, PT Astra Daihatsu Motor (ADM), menyudahi aktivitas bisnis Januari 2017 dengan mencapai penjualan wholesales sebanyak 15.826 unit dan ritel 14.426 unit.

"Kami bersyukur Daihatsu mengawali tahun 2017 dengan pencapaian yang cukup baik. Daihatsu akan terus meningkatkan pelayanan penjualan dan layanan purnajual bagi seluruh Sahabat Daihatsu di seluruh Indonesia," kata Direktur Pemasaran ADM, Amelia Tjandra, dalam keterangan pers yang diterima di Jakarta, Kamis.

Dengan pencapaian tersebut, Daihatsu mengalami peningkatan wholesales sebesar 20 persen dibandingkan 13.148 unit pada periode yang sama 2016 lalu, sedangkan untuk ritel turun 0,5 persen dibandingkan 14.505 unit pada Januari 2016.

Berdasarkan data yang dirilis ADM, penjualan Daihatsu Januari 2017 disokong empat kontributor utama yakni LCGC tujuh penumpang Sigra, LCGC city car Ayla, Gran Max Pick Up dan Low MPV Xenia.

Sigra menjadi kontributor utama penjualan Daihatsu Januari 2017 dengan laku sebanyak 3.649 unit atau 23,1 persen dari keseluruhan penjualan Daihatsu untuk wholesales dan 3.732 unit untuk penjualan ritel atau menyumbangkan 25,9 persen.

Kemudian Ayla mencapai penjualan wholesales 3.469 unit atau 21,9 persen dari total penjualan dan 2.043 unit atau 14,2 persen untuk ritel.

Selanjutnya Gran Max Pick Up terjual 3.330 unit atau 21 persen total penjualan wholesales dan 3.144 unit atau 21,8 persen untuk ritel.

Sedangkan Xenia laku 3.024 unit atau 19,1 persen wholesales dan 2.958 unit atau 20,5 persen ritel.


Pewarta:
Editor: Heppy Ratna Sari
Copyright © ANTARA 2017