Jakarta (ANTARA News) - Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Golkar Mukhammad Misbakhun mengatakan Partai Golkar sudah bertekad mendukung Joko Widodo sebagai calon Presiden pada Pemilu 2019 meskipun masih dua tahun mendatang.

"Dukungan terhadap Pak Jokowi sudah diputuskan dalam Rapimnas (rapat pimpinan nasional) I di Jakarta, tahun 2016," kata Mukhammad Misbakhun melalui pernyataan tertulisnya yang diterima di Jakarta, Minggu malam.

Misbakhun yang sedang menjalani masa reses masa persidangan III tahun 2016-2016, mengisi kegiatan dengan menyerap aspirasi dari konstituennya di Kota Probolinggo, Kabupaten Probolinggo, dan Kabupaten Pasuruan, Jawa Timur.

Pernyataan Misbakhun, soal dukungan Partai Golkar kepada Joko Widodo untuk mau sebagai calon Presiden tahun 2019 disampaikan Misbakhun pada dialog dengan masyarakat Desa Karangjati Anyar, Kecamatan Wonorejo, Kabupaten Pasuruan, Minggu.

Menurut Misbakhun, sebagai kader Partai Golkar, dirinya turut mensosialisasikan dukungan Partai Golkar kepada Joko Widodo sebagai calon Presiden pada Pemilu 2019.

Salah satu bentuk sosialisasi, adalah dengan memasang spanduk banner bergambar Presiden Joko Widodo pada kegiatan reses Misbakhun.

"Bapak dan ibu sekalian mungkin bertanya, kenapa ada foto Pak Jokowi di banner saya? Ini karena Partai Golkar telah memutuskan mendukung Pak Jokowi pada Pemilu 2019," kata Misbakhun di hadapan masyarakat Karangjati Anyar.

Anggota Komisi XI DPR RI ini juga meyakinkan masyarakat bahwa Joko Widodo adalah Presiden pilihan masyarakat.

*(R024/E008)

Pewarta: Riza Harahap
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2017