Serang, Banten (ANTARA News) - Kuota keberangkatan jemaah calon haji untuk Provinsi Banten Tahun 2017 bertambah dari biasanya sekitar 6.800-an menjadi 9420 orang calon haji.

"Kuota haji untuk Banten tahun ini lebih dari normal. Kita mendapat kuota 9.420 orang mulai tahun ini," kata Kepala Kanwil Kemenag Banten, H Bazari Syam, di Serang, Jumat.

Dia mendapat kepastian dari Kementerian Agama mengenai penambahan kuota haji untuk Provinsi Banten. Selanjutnya Kanwil Kementerian Agama Provinsi Banten akan membagikan kuota tersebut ke delapan kabupaten/kota.

Sebelumnya, Raja Salman bin Abdul Aziz Al-Saud, menyatakan, akan mengembalikan kuota haji Indonesia ke tingkat normal seperti sediakala yakni sebanyak 211.000 kursi dalam setiap tahun.

Pewarta: Mulyana
Editor: Ade P Marboen
Copyright © ANTARA 2017