Karawang (ANTARA News) - Sebuah bangunan kontrakan di wilayah Cikampek, Kabupaten Karawang, Jawa Barat, terbakar, Sabtu, dan belum diketahui penyebab kebakaran itu.

Sejumlah warga setempat di lokasi kejadian, menyebutkan, peristiwa kebakaran berlangsung cukup cepat. Secara tiba-tiba api muncul dari lantai dua bangunan kontrakan tersebut.

Warga Desa Cikampek Selatan, Kecamatan Cikampek, mengaku kaget atas peristiwa kebakaran yang terjadi pada "siang bolong" itu. Mereka tidak bisa berbuat banyak, dan hanya berusaha memadamkan api dengan peralatan seadanya.

Mereka gotong-royong untuk memadamkan api dengan menyirami air ke titik api. Tapi api begitu cepat membesar, sehingga sulit dipadamkan.

Api cepat membesar karena menjalar ke ruangan lainnya di sekitar bangunan kontrakan tersebut.

"Apinya sangat besar, kita sulit memadamkannya," kata Noni, salah seorang warga setempat.

Ia mengatakan, dirinya mengetahui telah terjadi kebakaran karena melihat ada kerumunan orang di daerahnya dan di atas ada kepulan asap hitam.

Api baru bisa dipadamkan setelah personel kepolisian dari Polsek Cikampek datang ke lokasi kejadian, dan langsung memanggil petugas pemadam kebakaran.

HIngga berita ini dilaporkan, belum diketahui secara pasti penyebab kebakaran itu. Diduga kebakaran terjadi akibat korsleting listrik di salah satu kamar dalam bangunan kontrakan itu.

(KR-MAK/E001)

Pewarta: M. Ali Khumaini
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2017