Paris, (ANTARA News) - Indeks utama pasar saham Prancis, CAC-40, berakhir lebih rendah pada Selasa (11/4), turun 0,11 persen atau 5,59 poin menjadi 5.101,86 poin.

Dari 40 saham perusahaan-perusahaan pilihan, 22 saham menderita kerugian.

Nokia memimpin kerugian atas saham-saham unggulan dengan jatuh 1,71 persen, diikuti Valeol merosot 1,63 persen dan Air Liquide turun 1,25 persen.

 Sementara itu, Vinci memimpin keuntungan saham-saham unggulan dengan bertambah 1,72 persen, diikuti oleh Michelin yang naik 0,67 persen dan Essilor menguat 0,58 persen, demikian Xinhua.

(UU.A026)

Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2017