Jakarta (ANTARA News) - Penyedia chipset Apple mulai meningkatkan produksi setelah perusahaan berlogo apel tergigit itu mengajukan permintaan.

Karena ekspektasi penjualan yang tinggi dari Apple, produsen akan memproduksi 50 juta chipset per kuratal selama paruh kedua 2017.

Produsen chipset asal China yang merancang prosesor Apple mengungkapkan bahwa Apple berharap dapat menjual sekitar 220 juta sampai 230 juta unit iPhone ke-10, yang kemungkinan akan dinamai iPhone 8.

Apple merancang prosesor A11 yang diharapkan dapat memotori perangkat yang diproduksi oleh TSMC dengan bantuan NXP dan Qualcomm.

Pada kuartal pertama tahun fiskal 2017 yang  berakhir pada 31 Desember, Apple dilaporkan menjual 78,3 juta iPhone, meningkat 18 persen dari tahun ke tahun, demikian GSM Arena.

Penerjemah: Arindra Meodia
Editor: Fitri Supratiwi
Copyright © ANTARA 2017