Jakarta (ANTARA News) - Manchester United semakin mendekati zona Liga Champions atau posisi empat teratas dalam klasemen Liga Utama Inggris setelah mengantongi kemenangan 2-0 atas Burnley pada pertandingan pekan ke-34, Minggu.

Pasukan Jose Mourinho kini berada di peringkat lima dengan 63 poin, atau hanya berselisih satu poin dari Manchester City yang berada di posisi empat. Ketatnya selisih poin antara dua klub raksasa Inggris itu tentunya membuat laga Derbi Manchester yang akan digelar Kamis (27/4) akan berlangsung panas.

MU memang mengincar posisi empat besar agar bisa kembali ke Liga Champions, namun pasukan Jose Mourinho juga harus berbagi tenaga karena masih berlaga di Liga Europa.

Sebaliknya, Manchester City yang hampir pasti tidak akan meraih gelar pada musim ini karena tersingkir dari Piala FA juga membidik posisi empat besar agar bisa kembali berlaga di Liga Champions.

(Baca: MU gunduli Burnley 2-0 untuk dekati zona Liga Champions)

(Baca juga: Pogba diragukan tampil pada Derbi Manchester)

Pemuncak klasemen Chelsea akan bertanding melawan Southampton pada Selasa (25/4). Chelsea memerlukan poin untuk menjaga keunggulan poin dari Tottenham Hotspurs yang berada di posisi kedua dan akan menghadapi Crystal Palace pada tengah pekan depan.

Liverpool tetap berada di peringkat tiga klasemen dengan 66 poin, namun posisi The Reds terancam diturunkan Manchester City jika pasukan Pep Guardiola itu berhasil mengalahkan MU.

Di sisi lain, Arsenal yang menjadi finalis Piala FA 2017 tertahan di peringkat tujuh dengan 57 poin.

Berikut klasemen sementara dilansir dari Premier League:

Pos Klub Main Selisih gol Poin
1 Chelsea 32 38 75
2 Spurs 32 46 71
3 Liverpool 34 28 66
4 Man City 32 28 64
5 Man Utd 32 26 63
6 Everton 34 23 58
7 Arsenal 31 23 57
8 West Brom 33 -3 44
9 Southampton 31 -3 40
10 Watford 33 -17 40
11 Stoke 34 -13 39
12 Crystal Palace 33 -7 38
13 Bournemouth 34 -14 38
14 West Ham 34 -15 38
15 Leicester 32 -12 37
16 Burnley 34 -16 36
17 Hull 34 -31 33
18 Swansea 34 -29 31
19 Middlesbrough 33 -20 24
20 Sunderland 32 -32 21

Pewarta: Alviansyah P
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2017