London (ANTARA News) - Kapten Chelsea Gary Cahill kembali berlatih setelah sebelumnya menderita sakit  gastroenteritis. Ia siap berkongsi bersama rekan-rekannya melakoni duel dengan Southampton dalam ajang Liga Inggris (Premier League).

Chelsea siap menjamu Southampton dalam laga yang digelar di Stamford Bridge, London, pada Selasa malam waktu setempat, atau Rabu dini hari, pukul 01.45 WIB. Pertandingan itu akan ditayangkan secara langsung oleh beIN Sport 1.

Pelatih The Blues Antonio Conte siap memadukan Diego Costa dan Eden hazard setelah kedua pemain itu absen ketika Chelsea menang 4-2 atas Tottenham di laga semifinal Piala FA.

Sementara itu gelandang Southampton Oriel Romeu siap bertarung di Stamford Bridge setelah ia menjalani larangan turun dalam dua laga. Sam McQueen bakal absen dalam laga karena ia mengalami cedera pangkal paha.

Matt Targett dan Charlie Austin kembali berlatih pada pekan lalu setelah sebelumnya kedua pemain itu menjalani cedera panjang.

Data dan fakta (Opta Facts):

* Chelsea hanya menelan sekali kekalahan dari tujuh laga terakhir yang  digelar di Stamford Bridge di ajang Liga Inggris ketika melawan Saints (tiga kali menang, tiga kali imbang dan sekali kalah).
* The Blues mampu mencetak gol dalam 15 laga dari 17 pertandingan kandang melawan Southampton.
* Diego Costa berperan langsung dalam gol dari tiga penampilan di ajang Liga Inggris melawan Southampton (dua gol dan satu assist).
* Setelah menelan satu kekalahan di laga Liga Inggris dalam enam bulan antara Oktober dan Maret 2017 (19 kali menang, dua imbang dan sekali kalah), akhirnya Chelsea menelan dua kekalahan pada April (dua menang, belum pernah imbang dan dua kali kalah).
* The Blues belum pernah kalah dalam tiga laga di bulan yang sama di ajang Liga Inggris sejak Oktober di bawah asuhan Jose Mourinho.

Prakiraan susunan pemain:

* Chelsea (3-4-3):

Courtois (penjaga gawang), Azpilicueta, Luiz, Ake, Moses, Fabregas, Kante, Alonso, Pedro, Costa, Hazard

* Southampton (4-3-3):
Forster (penjaga gawang), Stephens, Yoshida, Soares, Bertrand, Prowse, Romeu, Davis, Redmond, Gabbiadini, Boufal

Lima laga terakhir:
(W:menang; L:kalah: D:imbang)

* Chelsea: W L W W L


22/4/17 Chelsea 4 - 2 Tottenham Hotspur
16/4/17 Manchester United 2 - 0 Chelsea
8/4/17 Bournemouth 1 - 3 Chelsea
5/4/17 Chelsea 2 - 1 Manchester City
1/4/17 Chelsea 1 - 2 Crystal Palace

* Southampton: L W W D L

15/4/17 Southampton 0 - 3 Manchester City
8/4/17 West Bromwich Albion 0 - 1 Southampton
5/4/17 Southampton 3 - 1 Crystal Palace
1/4/17 Southampton 0 - 0 Bournemouth
19/3/17 Tottenham Hotspur 2 - 1 Southampton

Head To Head:
 
30/10/16 Southampton 0 - 2 Chelsea
27/2/16 Southampton 1 - 2 Chelsea
3/10/15 Chelsea 1 - 3 Southampton
15/3/15 Chelsea 1 - 1 Southampton
28/12/14 Southampton 1 - 1 Chelsea

Prediksi hasil laga (Goal.com):

Chelsea 2 - 0 Southampton
Chelsea 3 - 0 Southampton
Chelsea 3 - 1 Southampton

Prediksi Man of the Match (Whoscored):

1.Eden Hazard (56.25%)
2.Manolo Gabbiadini    (18.75%)
3.N'Golo Kanté (6.25%)
4.Maya Yoshida (6.25%)
5.Fraser Forster (6.25%)

Prediksi jalannya laga:

* Antonio Conte terus berusaha dan berjuang memanfaatkan momentum untuk meraih prestasi gemilang di Liga Inggris setelah menang 4-2 lawan Tottenham di semifinal Piala FA.
* Southampton melewati musim yang tidak terlalu mudah, untuk itu pelatih Claude Puel bertekad memperbaiki skuad dalam jendela transfer musim mendatang.
* Chelsea siap menuai poin dalam laga kandang, meski tidak akan meremehkan Southampton.
* Chelsea hanya mampu menuai satu kemenangan dari empat laga kandang melawan Southampton, untuk itu pasukan The Blues membuka asa untuk meraih hasil positif di ajang Liga Inggris.

Prediksi hasil laga:

* Chelsea: 3
* Southampton: 0

Editor: AA Ariwibowo
Copyright © ANTARA 2017