Palembang (ANTARA News) - Komisi IV DPR RI minta kepada Sumatera Selatan untuk selalu fokus dalam mempersiapkan diri sebagai tuan rumah Asian Games 2018.

Hal ini bila persiapan kurang maksimal dikhawatirkan pesta olahraga internasional mendatang tidak sukses, kata Ketua Komisi IV DPR RI Edhy Prabowo saat berkunjung di Palembang, Rabu.

Asian Games akan membawa nama negara sehingga persiapan harus maksimal, ujar dia.

Oleh karena itu diminta setiap saat harus selalu memantau perkembangan pelaksanaan pesta olahraga akbar mendatang, kata dia.

Dia mengatakan, jadi perkembangan sarana dan prasarana kegiatan olahraga yang diiikuti 45 negara tersebut harus diketahui supaya bila ada hambatan dapat segera diselesaikan.

Oleh karena itu pihaknya berkunjung ke-Sumsel untuk mengetahui perkembangan sebagai tuan rumah pelaksana pesta olahraga yang dihadiri ribuan tamu manca negara mendatang.

Apalagi Asian Games membawa nama negara jadi bila sukses maka nama Sumsel dan Indonesia semakin harus, ujar dia

Selain itu kehadiran pihaknya ke-daerah ini juga untuk memantau perkembangan rencana tata ruang.

Pelaksana Tugas Sekda Sumsel Joko Imam Sentosa mengatakan, mengenai persiapan tuan rumah Asian Games daerah ini cukup siap menjadi penyelenggara.

Pihaknya sampai saat ini tetap fokus dalam persiapan pelaksanaan Asian Games 2018, kata dia.

Menurut dia, berbagai pembangunan infrastruktur yang sedang dan lagi dibangun masih dikerjakan seperti Light Rail Transit (LRT), Musi IV dan Musi VI.

Selain itu jalan tol Palembang - Indralaya, jembatan layang termasuk Rumah Sakit daerah akan selesai tetap waktu, tambah dia.

(T.U005/B012)

Pewarta: Ujang Idrus
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2017