Tokyo (ANTARA News) - Saham-saham Tokyo dibuka lebih rendah pada Kamis, karena sentimen investor diperlemah oleh kerugian di Wall Street semalam (Rabu), sementara berlanjutnya kekhawatiran atas pemerintahan Presiden AS Donald Trump menambah kekhawatiran investor.

Pada pukul 09.15 waktu setempat, indeks Nikkei 225 di Bursa Efek Tokyo (TSE) turun 247,29 poin atau 1,25 persen dari penutupan Rabu (17/5) menjadi 19.567,59 poin.

Sementara itu, indeks Topix yang lebih luas dari semua saham papan utama turun 19,47 poin atau 1,24 persen menjadi diperdagangkan di level 1.556,35 poin.

Saham-saham yang berhubungan dengan perbankan, asuransi dan sekuritas mundur paling banyak pada awal perdagangan.

Editor: AA Ariwibowo
Copyright © ANTARA 2017