Jakarta (ANTARA News) - Simak berita kemarin, Rabu (7/6), yang masih menarik untuk dibaca hari ini.


Presiden Joko Widodo hari ini melantik sembilan orang anggota Dewan Pengarah dan seorang Kepala Unit Kerja Presiden Pembinaan Ideologi Pancasila (UKP PIP).

Presiden memimpin anggota Dewan Pengarah dan Kepala UKP PIP membacakan sumpah jabatan di Istana Negara Jakarta, Selasa, menyatakan akan setia kepada Pancasila dan Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia 1945 serta akan menjalankan segala peraturan perundang-undangan dengan selurus-lurusnya.


Presiden RI kelima Megawati Soekarnoputri menjadi Ketua Dewan Pengarah Unit Kerja Presiden Pembinaan Ideologi Pancasila (UKP PIP).

"Ketua Dewan Pengarah Ibu Megawati, Sekretaris Pak Wisnu yang dari Hindu," kata Kepala Eksekutif UKP PIP Yudi Latief di kompleks Istana Presiden Jakarta, Rabu.

Hari ini Presiden Joko Widodo mengambil sumpah jabatan sembilan pejabat Dewan Pengarah UKP PIP dan seorang Kepala Eksekutif UKP PIP.


Alissa Wahid merasa kasus persekusi yang marak terjadi belakangan ini sudah genting. 

Pasalnya, penyebaran persekusi, menurut dia sudah menjadi massive. Serangan tidak dilakukan kepada kelompok, namun menargetkan orang per orang.


Berlokasi di Cecil Street, pusat distrik bisnis di Singapura, sejumlah ahli data dan insinyur berkutat menganalisis data dan tren di berbagai wilayah layanan Grab, termasuk Indonesia. 

Ruangan kerja karyawan dirancang dengan konsep terbuka, begitu santai, menyisakan beberapa sekat yang memang diperuntukkan untuk keperluan bersifat pribadi seperti menerima panggilan telepon dan sebagainya. Selain itu, tersedia ruangan serbaguna dan rekreasional untuk karyawan. 

Foto para pemimpin negara yang menjadi wilayah cakupan Grab, termasuk Presiden Joko Widodo turut menyemarakkan suasana kerja di lantai 16 gedung Research and Development (R&D) itu. 

Singapura menjadi satu kota yang menjadi pusat  R&D Grab, selain Beijing, Jakarta, Seattle, Ho Chi Minh City dan Bagalore. 


Layanan penerbangan Qatar Airways hingga Rabu 7 Juni 2017 tetap beroperasi ke Indonesia sebagaimana ditegaskan Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi yang tidak mencabut lisensi terbang maskapai ini.

Dalam keterangan tertulisnya usai menyaksikan penandatanganan MoU antara PT. Whitesky Aviation dengan PT. Angkasa Pura II di Cengkareng, Rabu pagi, Budi menegaskan tidak mencabut lisensi maskapai Qatar itu.

"Memang betul! Tidak ada pencabutan lisensi, yang benar adalah pengalihan para jemaah umrah asal Indonesia yang sedianya menggunakan Qatar Airways ke maskapai lain," ujar Budi.


Pewarta: Nanien Yuniar
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2017