Mogadishu, Somalia (ANTARA News) - Sedikitnya 19 orang tewas ketika pelaku penyerangan melancarkan serangan bom mobil dan senjata terhadap sebuah hotel dan restoran di dekatnya, di Mogadishu, Somalia, kata seorang perwira polisi, Kamis.

Satu mobil yang dikendarai seorang pelaku bom bunuh diri menabrak Posh Hotel di Mogadishu selatan pada Rabu malam sebelum para pelaku bersenjata bergegas menyerbu Pizza House, sebuah restoran yang berdekatan, dan menyandera 20 orang.

Posh Hotel adalah satu-satunya tempat yang dilengkapi dengan diskotek di ibukota.

Abdi Bashir mengatakan kepada Reuters, pasukan keamanan Somalia telah mengambil kontrol atas restoran pada tengah malam setelah para pelaku bersenjata menahan sejumlah sandera di dalam bangunan selama beberapa jam. Lima dari pelaku bersenjata itu tewas, kata Bashir.

"Kami telah mengendalikan hotel namun sebagian besar bagian hancur akibat ledakan bom bunuh diri," katanya kepada Reuters melalui telepon.

Saksi mata mengatakan terdapat jasad terbaring di tempat kejadian pada Kamis pagi, saat ambulans datang untuk membawa mereka.

Kelompok Ash-Shabaab mengaku bertanggung jawab atas serangan itu.

Editor: Ade P Marboen
Copyright © ANTARA 2017