Jakarta (ANTARA News) - Berikut ini adalah kumpulan lima berita pilihan di ANTARA News yang tayang Senin (19/6) lalu, namun layak dibaca hari ini.

Presiden Joko Widodo dan Wapres M Jusuf Kalla berbuka puasa bersama prajurit TNI dan PNS Mabes TNI di Plaza Mabes TNI Cilangkap Jakarta Timur. 

Selain para petinggi TNI, acara itu juga dihadiri Wapres Keenam RI Try Sutrisno serta beberapa Menteri Kabinet Kerja dan tokoh politik.

Pemudik asal Manggarai, Nusa Tenggara Timur (NTT), Maria Elevina melahirkan putra pertamanya dalam pelayaran menuju kampung halamannya di atas kapal motor (KM) Kirana I, milik perusahaan pelayaran PT Dharma Lautan Utama (DLU).

Persalinan bayi itu dibantu tim medis yang bertugas di KM Kirana I dan menurut Manager Cabang PT DLU Tanjung Perak Surabaya Donie Surya Putra,berjalan lancar. 

Sang bayi diberi nama Candra Kirana.

Satuan Reserse Kriminal Kepolisian Resor Indragiri Hilir, Provinsi Riau meringkus tersangka pelaku pencurian dengan kekerasan atau perampok yang merampas uang nasabah bank senilai Rp212 juta.

Korban, selain kerugian materi, mengalami luka ringan akibat terjatuh dari motor dan dipukul menggunakan kayu.

Penyidik Polda Metro Jaya menunda agenda pemeriksaan lanjutan terhadap kasus dugaan percakapan dan foto berkonten pornografi yang menyeret pimpinan Front Pembela Islam (FPI) Rizieq Shihab.

Polda Metro Jaya berkonsentrasi menjalankan Operasi Ramadniya untuk arus mudik dan balik pada Hari Raya Idul Fitri 2017.

Selain itu, penyidik menunggu kepulangan Rizieq dari Arab Saudi ke Indonesia guna menghadapi proses hukum.

Penarikan empat mie instan Korea dari peredaran karena mengandung unsur babi oleh Badan Pengawasan Obat dan Makanan (BPOM) membuat was-was penikmat makanan Negeri Ginseng itu.

Setelah kejadian ini, para penggemar mie Korea itu lebih teliti membaca bahan-bahan yang terkandung dan memastikan ada label halal.


Pewarta: Natisha Andarningtyas
Editor: Heppy Ratna Sari
Copyright © ANTARA 2017