Jakarta (Antara) -- Perusahaan manufaktur Grand Kartech (KRAH) mengumumkan kerjasama strategis dengan salah satu perusahaan manufaktur terkemuka asal Jepang Samson Co. Ltd (Samson) untuk memperluas penawaran produk ke pasar industri energi.

Melalui kerjasama ini, KRAH akan menjadi distributor resmi produk steam boiler Samson di Indonesia. 

"Kerjasama ini akan memungkinkan kami untuk memperkuat lini produk kami, khususnya produk steam boiler di pasar domestik," ujar Direktur KRAH Kenneth Sutardja di Jakarta, Kamis (22/6).

Produk steam boiler Samson tak hanya dirancang untuk keperluan industri energi, akan tetapi dapat dikostumisasikan untuk industri makanan, farmasi hingga pengolahan aspal. "Ini adalah salah satu langkah kami untuk mendiferensiasikan diri dari kompetitor lain," tambah Kenneth.

Sektor energi dominasi pasar steam boiler

Sektor energi, lanjut Kenneth, menjadi kontributor terbesar bagi pendapatan perusahaan selama 2016. 

Dengan dicetuskannya kebijakan hilirisasi industri tambang yang mewajibkan perusahaan tambang untuk membangun fasilitas pemurnian dan pengolahan hasil tambang (smelter) di Indonesia, mendorong melonjaknya kebutuhan industri tambang akan steam boiler.

Pada 2016, perusahaan yang berbasis di Pulo Gadung ini, ditunjuk oleh PT Smelting Indonesia untuk memproduksi steam boiler dengan kapasitas uap terbesar di Indonesia, yaitu dengan kapasitas mencapai 60.000 kg/jam dan berat mencapai 120 ton. 

"Steam boiler tersebut merupakan salah satu kebangaan kami karena seluruh spektrum pengerjaannya dilakukan di fasilitas manufaktur kami," tutup Kenneth.






Pewarta: PR Wire
Editor: PR Wire
Copyright © ANTARA 2017