Makassar, 24/6 (Antara) - Ratusan kendaraan hias mengikuti pawai takbir keliling Kota Makassar yang dilepas Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto di depan Balai Kota Jalan Ahmad Yani Makassar, Sabtu malam.

Wali Kota Makassar dalam kesempatan itu mengatakan pawai takbir keliling ini sudah merupakan kegiatan tahunan yang sudah menjadi tradisi masyarakat Makassar.

"Kegiatan ini juga menjadi hiburan warga Makassar dalam menyambut hari kemenangan, setelah berpuasa selama sebulan penuh," ucap dia.

Pawai takbir keliling ini diikuti sekitar 143 kelurahan dengan jumlah kendaraan yang diperkirakan mencapai 200 unit itu berkumpul di depan Balai Kota Makassar yang selanjutnya iring-iringan mobil hias menuju ke Jalan Jenderal Sudirman dan finish di depan Monumen Mandala.

"Pawai takbiran ini sebagai kegiatan rutin Pemkot dan merupakan ekspresi kegembiraan masyarakat Makassar setelah sebulan lamanya, yang tidak hanya menahan makan minum tapi juga segala amarah dan perbuatan, " ungkapnya.

Menurutya, peserta perwakilan Masjid Kelurahan Kota Makassar ikut dalam pawai Takbiran keliling Makassar ini sebagai bentuk ekspresi kegembiraan dan kemenangan masyarakat Makassar setelah sebulan lamanya menahan haus dan dahaga.

Dari pantauan di lapangan, tampak berbagai modifikasi mobil hias dan gema takbir, tahkmid dan tahlil yang dikumandangkan telah berkumpul didepan kantor Wali kota Makassar, jalan Sudirman Makassar, sejak pukul 17.00 Wita.

Kemudian iring-iringan mobil hias dan gema takbir melintas di depan Danny Pomanto di depan kantor balaikota sebagai tanda pelepasan pawai mereka ke berbagai pemukiman kelurahan masing-masing.

Tak hanya itu, pengawalan masing-masing Lurah dan Kepala Camat serta kendaraan petugas dari kantor Polisi Sektor Kota (Polsekta) ditambah ratusan iring-iringan sepeda motor yang melintas menambah semarak ekpresi kegembiraan ini.

Pewarta: M Hasanuddin
Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2017