Bandung (ANTARA News) - PT KAI Daop II Bandung telah memberangkatkan 630.472 penumpang yang menggunakan kereta api utama dan kereta api lokal Bandung Raya, dari sepuluh hari sebelum lebaran (H-10) hingga satu hari setelah lebaran (H+1).

"Untuk penumpang yang diangkut dari H-10 sampai hari ini untuk kereta api utama ada sebanyak 131.614 orang," ujar Humas PT KAI Daop II Bandung Joni Martinus, saat dihubungi melalui pesan singkat, Selasa.

Menurutnya, jumlah penumpang yang menggunakan kereta api utama tersebut, meningkat 25 persen dibanding tahun lalu yang mencapai 105.490 orang.

Sementara untuk penumpang yang menggunakan kereta api lokal Bandung Raya dari periode hari yang sama jumlahnya mencapai 498.858 orang.

"Jumlah ini juga meningkat 14 persen dibanding tahun lalu sebanyak 439.501 orang," ujarnya.

Joni mengatakan, jika dikalkulasikan jumlah penumpang yang diberangkatkan dari Daop II meningkat 16 persen jika dibandingkan tahun 2016 yang hanya mencapai 544.991 penumpang.

"Puncak mudik di kita pada H-7 sebanyak 63.734 penumpang. Jumlah ini meningkat dibanding 2016 lalu yang hanya 42.140 penumpang," kata dia.

Lanjutnya, dari lima stasiun yang berada di bawah koordinasi PT KAI Daop II, Stasiun Bandung menjadi stasiun yang paling banyak memberangkatkan penumpang sebanyak 164.908.

"Stasiun Kiaracondong 86.368, Cicalengka 76.184, Rancaekek 45.953 dan Padalarang sebanyak 46.361," kata dia.

(KR-ASP/Y003)

Pewarta: Asep Firmansyah
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2017