Jakarta (ANTARA News) - Miami Heat berhasil memperpanjang kontrak guard mereka, Dion Waiters, dengan durasi empat tahun dan nilai kontrak sebesar 52 juta dolar AS.

Dilansir ESPN, Waiters yang akhir musim lalu seharusnya memasuki status bebas kontrak memilih untuk tidak menggunakan opsinya sebagai pemain dengan kompensasi sekira 3,2 juta dolar AS.

Keputusan Waiters untuk memperpanjang kontrak dengan Heat sekaligus menyudahi spekulasi yang beredar akan masa depannya, terlebih New York Knicks kerap dilaporkan tertarik menggunakan jasa pebasket berusia 25 tahun tersebut.

Di musim pertamanya bersama Heat, Waiters membukukan catatan rata-rata 15,8 poin, 4,3 assist dan 3,3 rebound per laga dan tingkat kesuksesan 39.5 persen dari percobaan tembakan tiga angka.

Waiters merupakan pilihan keempat NBA Draft 2012 yang diperoleh Cleveland Cavaliers, sebelum ditukarkan ke Oklahoma City Thunder dalam kesepakatan tripartit pada Januari 2015.

Penerjemah: Gilang Galiartha
Editor: Fitri Supratiwi
Copyright © ANTARA 2017