Malang (ANTARA News) - Dua negara di kawasan ASEAN yaitu Indonesia dan Thailand menyukai All New CR-V dengan tujuh kursi penumpang (7-seaters), sehingga mobil global buatan Honda itu hanya dipasarkan di dua negara tersebut.


Hal itu dikemukan Presdir PT Honda Prospect Motor (HPM) Takehiro Watanabe,  di Probolinggo, Jawa Timur, di sela-sela uji kendara All New Honda CR-V yang berlangsung 19-21 Juli 2017.


"All New Honda CR-V merupakan produk global, tapi pemasaran dengan tujuh kursi penumpang hanya di Indonesia dan Thailand," katanya. 


Menurut Watanabe, tidak banyak negara yang masyarakatnya suka kendaraan dengan tujuh penumpang atau tiga baris kursi di kabin. Namun kendaraan jenis itu sangat disukai di Indonesia, sehingga Honda memproduksi model tersebut.


Di Indonesia, HPM memasarkan All New CR-V dengan tujuh kursi penumpang (tiga baris) untuk varian 1.500 cc Turbo (1.5 L Turbo) dan 1.5 L Turbo Prestige, dengan harga OTR (on the road) Jakarta masing-masing sebesar Rp466 juta dan Rp506 juta per unit. 


Indonesia memproduksi mobil andalan Honda di segmen SUV (sport utility vehicle) tersebut di pabrik milik HPM di Karawang, Jawa Barat. 


Menanggapi pertanyaan apakah Indonesia mengekspor All New Honda CR-V itu ke Thailand, "Tidak, (Honda) Thailand produksi juga," katanya. 


Sementara itu Direktur Pemasaran HPM Jonfis Fandy mengatakan All New Honda CR-V 1.5 Turbo pertama kali diluncurkan di dunia di Indonesia pada April 2017 dan permintaannya cukup tinggi.


"Dari sekitar 2.500 pesanan, 90 persen diantaranya Honda CR-V Turbo," ujarnya.


Selain di Indonesia, Honda juga, menurut dia, akan memasarkan ke negara-negara lain.

Pewarta:
Editor: Gilang Galiartha
Copyright © ANTARA 2017