Jenewa (ANTARA News) - Seorang pria bersenjata gergaji mesin melukai sedikitnya lima orang di Swiss pada Senin (24/7), dan menjadi buronan setelah pembantaian yang menurut polisi "bukan tindakan teroris".

Otoritas pertama kali mendapat kabar serangan itu di Schaffhausen pada pukul 10.39 waktu setempat, lapor kantor berita ATS seperti dikutip dari AFP.

Petugas polisi, ambulans dan helikopter kemudian bergegas ke lokasi kejadian dan menutup area tersebut, mengevakuasi sejumlah lokasi bisnis dan pejalan kaki, menurut beberapa media.

"Untuk saat ini, ada lima orang yang terluka... dua di antaranya serius dan tiga lainnya ringan," kata juru bicara kepolisian Schaffhausen, Cindy Beer, dalam sebuah video yang diunggah di situs berita Blick.

Sejumlah saksi mata, termasuk seorang manajer toko setempat, mengatakan kepada Blick bahwa penyerangnya membawa sebuah gergaji mesin.

Penyerangnya telah diidentifikasi dan diyakini melarikan diri dengan sebuah kendaraan, kata ATS, mengutip polisi.

Penerjemah: Try Reza Essra
Editor: AA Ariwibowo
Copyright © ANTARA 2017