Sydney (ANTARA News) - Pasar saham Australia berakhir lebih tinggi pada Selasa, dengan semua sektor utama berkinerja kuat.

Indeks acuan S&P/ASX 200 naik 51,80 poin atau 0,91 persen menjadi ditutup pada 5.772,40 poin, sementara indeks All Ordinaries yang lebih luas berakhir naik 46,70 poin atau 0,81 persen menjadi 5.820,60 poin.

Harga-harga komoditas yang lebih tinggi memberikan dukungan yang baik untuk sektor material, dengan saham-saham energi dan pertambangan melonjak di depan.

Namun, penggerak utama pasar adalah sektor keuangan dan saham perbankan, yang telah pulih dari aksi jual besar pekan lalu.

Bank Commonwealth naik 0,97 persen, Westpac Bank menguat 0,79 persen, ANZ naik 0,44 persen dan National Australia Bank menambahkan 0,43 persen.

BHP menguat 1,20 persen, Rio Tinto naik 0,24 persen, Fortescue Metals melonjak 1,39 persen dan Newcrest Mining melonjak 1,24 persen.

Woodside Petroleum naik 2,26 persen, Santos naik 0,89 persen, sementara Oil Search tergelincir 0,30 persen.

Wesfarmers lebih tinggi pada 0,42 persen dan Woolworths naik 1,24 persen.

Telstra naik 0,98 persen, Qantas meningkat 1,32 persen dan CSL mengakhiri hari ini dengan 0,84 persen lebih tinggi.

Editor: AA Ariwibowo
Copyright © ANTARA 2017