Mogadishu, Somalia (ANTARA News) - Sedikitnya 17 orang, kebanyakan warga sipil menderita cedera pada Selasa malam (1/8) dalam serangan bom bunuh diri di satu restoran di Kota Kecil Kismayo, Ibu Kota Administratif Negara Bagian Jubbaland di Somalia Selatan.

"Pembom bunuh diri memasuki restoran, meledakkan dirinya sehingga 17 orang cedera dalam serangan tersebut. Kami sedang melakukan operasi penyelamatan saat ini, pasukan keamanan sedang menyelidiki keadaan," kata Mohamed.

Namun, beberapa sumber independen mengatakan mereka melihat dua mayat di lokasi ledakan, sebagaimana dikutip dari Xinhua, Rabu siang. Mereka menambahkan jumlah korban mungkin bertambah.

Ledakan kuat mengguncang tempat makan terkenal itu, yang seringkali dikunjungi tetua lokal dan anggota pasukan keamanan regional.

Belum ada kelompok yang mengaku bertanggung-jawab atas pemboman paling akhir di Somalia Selatan tersebut, tempat tentara Uni Afrika telah meningkatkan serangan mereka terhadap gerilyawan.

Operasi gabungan telah dilancarkan oleh pasukan Somalia dan AU di wilayah itu, dan kemenangan militer telah dicapai baru-baru ini.

Namun serangan tersebut dilancarkan dua hari setelah Tentara Nasional Somalia dan tentara AS menewaskan seorang komandan senior Ash-Shabaab di wilayah Lower Shabelle di Somalia Selatan pekan ini.

Pasukan sekutu membebaskan banyak bagian wilayah Lower Shabelle lima tahun lalu, tapi gerilyawan belakangan telah menambah kekuatan untuk melancarkan serangan dengan merebuat kembali beberapa desa dan jalur kota di wilayah itu.

Editor: AA Ariwibowo
Copyright © ANTARA 2017