Riyadh (ANTARA News) - Saudi Arabia mengangkat Edgardo Bauza dari Argentina pada Kamis untuk memimpin timnas dalam menyongsong Piala Dunia 2018 di Rusia setelah negosiasi dengan pelatih Belanda Bert van Marwijk gagal.

Federasi Sepak bola Arab Saudi (SAFF) mengumumkan pengangkatan pelatih baru itu pada twitter resmi (@saudiFF).

"Bauza akan memimpin tim Saudi pada periode mendatang, termasuk partisipasi di Piala Dunia 2018 di Rusia dan persiapan untuk putaran final," katanya.

Van Marwijk memimpin Saudi untuk Piala Dunia, dan pertama sejak Piala Dunia Jerman pada 2006, dan habis masa kontrak pada akhir kampanye pertandingan kualifikasi.

"Pekan lalu saya telah mengakhiri negosiasi, setelah kualifikasi Piala Dunia, sejumlah orang telah dipecat dari staf saya, dan saya pikir itu tidak dapat diterima," katanya.

"Saya sekarang mendengar dari media bahwa ada fakta penggantian, dan sekarang saya tahu ini telah berakhir," kata pelatih berusia 65 tahun itu.

Editor: AA Ariwibowo
Copyright © ANTARA 2017