Cirebon (ANTARA News) - Petugas kepolisian dari Densus 88 Mabes Polri, Polresta Cirebon dan Majalengka, Jawa Barat, telah menggeledah rumah terduga teroris IM yang tertangkap pada saat menjelang kedatangan Presiden Joko Widodo.

"Kami bersama Densus dan jajaran Polres Majalengka melakukan penggeledahan di rumah terduga teroris IM di Blok Jumaah Desa Burujul Wetan Kecamatan Jatiwangi Kabupaten Majalengka," kata Kapolresta Cirebon, AKBP Adi Vivid AB, di Cirebon, Selasa.

Adi mengatakan penggeledahan rumah terduga teroris IM, dilakukan pada hari Selasa tanggal 19 September 2017 sekira pukul 11.00 WIB.

Rumah tersebut, kata Adi, ditempati oleh isteri IM dan seorang anaknya yang masih duduk dibangku sekolah dasar.

Adi menambahkan bahwa dari penggeledahan tersebut pihaknya menemukan barang bukti berupa bekas latihan sasaran tembak dan pecahan botol bekas sasaran tembak.

Ada juga proyektil peluru senjata softgun, proyektil peluru senapan angin sebanyak tujuh butir dan sangkur komando.

"Kami juga membawa tiga buah hp (handpohone) dalam kondisi rusak, empat buah senter, kalkulator, pisau lipat dan juga sasaran latihan tembak," tuturnya.

Polisi mengamankan seorang terduga teroris IM di luar Bandar Udara Cakrabuwana Kota Cirebon pada Senin (18/9) sekitar jam 14.30 WIB. Terduga teroris itu diduga akan melakukan aksi bersamaan dengan kegiatan Presiden Joko Widodo yang akan menutup acara Festival Keraton Nusantara.

Pewarta: Khaerul Izan
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2017