Jakarta (ANTARA News) - Penyiar radio dan aktor Bayu Oktara mengatakan ia memberikan batasan kepada anak-anaknya untuk menggunakan gawai (gadget) dalam keseharian dan tidak lupa selalu mengawasinya.

"Saya biasanya berikan gadget untuk anak-anak itu Sabtu atau Minggu. Nah, itu dia boleh nonton YouTube," kata ayah tiga orang putri ini kepada Antaranews.com di Jakarta, Sabtu.

Bayu mengatakan, kebutuhan teknologi saat ini sudah semakin tinggi. Namun, selain dapat membantu memperkaya ilmu maupun wawasan untuk anak-anak, kemajuan teknologi juga kerap memberikan dampak yang kurang baik.

Oleh karena itu, orang tua berperan penting dalam membimbing anak-anak dalam menggunakan teknologi, termasuk ponsel pintar, komputer tablet, maupun gawai lainnya.

"Anak saya yang pertama sudah punya Instagram. Nah, saya ikut mengecek, mengawasi. Saya tetap kasih password untuk siapa yang mau berteman dengan dia," ungkapnya.

Bayu menambahkan, orang tua sebaiknya tidak memberikan gawai begitu saja kepada anak-anak, hanya agar mereka tetap tenang.

Dan, ujarnya, sangat lah perlu bagi orang tua memeriksa apa saja yang dilakukan anak-anak, apa yang mereka tonton saat memegang gawai tersebut.

"Kita perlu cek apa yang dia lihat, dia menggunakan teknologi buat apa. Harus selalu rajin-rajin mengawasi anak," pungkasnya.


Pewarta: Sella Panduarsa Gareta
Editor: Heppy Ratna Sari
Copyright © ANTARA 2017