Medan (ANTARA News) - Pemerintah Kota Medan melakukan pembersihan dan pengerukan sejumlah drainase di kawasan Medan Utara untuk mengantisipasi terjadinya banjir terutama saat hujan deras terjadi di kawasan itu.

Untuk membersihkan sekaligus mengeruk drainase tersebut, Camat Medan Baru, Ilyan C Simbolon, Senin, menurunkan puluhan personel yang tergabung dalam Petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum dan kali ini objek pembersihan dan pengerukan berlokasi di Jalan Sembada, Kelurahan Titi Rantai.

Menurut dia, drainase itu selama ini dipenuhi sampah dan semak sehingga menyebabkan terjadinya sedimentasi. Kondisi itu membuat drainase tidak berfungsi maksimal untuk menampung air saat hujan deras turun.

Akibatnya setiap kali hujan deras turun, air pun meluber dari drainase sehingga menggenangi jalan dan halaman rumah warga.

"Kawasan itu termasuk rawan banjir, bahkan air sampai menggenangi rumah warga. Untuk merespons tingginya intensitas hujan belakangan ini, kita pun harus membersihkan dan mengeruk drainase sehingga berfungsi kembali. Semoga dengan antisipasi yang dilakukan ini mampu mengatasi banjir yang terjadi selama ini," katanya.

Pembersihan dan pengerukan itu dilakukan menggunakan cangkul dan pengeruk dengan mengangkat seluruh sampah maupun semak yang menjadi pemicu sedimentasi.

Pewarta: Juraidi
Editor: Ade P Marboen
Copyright © ANTARA 2017