Jakarta (ANTARA News) - Huawei telah membocorkan informasi mengenai Mate 10 di akun Twitter, mengungkapkan bahwa perangkat baru itu berbaterai 4.000 mAh.

Jika dibandingkan dengan perangkat premium milik produsen teknologi lainnya, produk Huawei ini kapasitas baterainya di atas rata-rata pesaingnya. Sebut saja Galaxy Note 8 yang berbaterai 3.300 mAh, atau bahkan iPhone X yang hanya dibekali baterai 2.716 mAh.

Demikian pula LG V30 yang memiliki kapasitas baterai 3.300 mAh, Xperia XZ Premium dengan 3.230 mAH, Mi Mix 2 dengan 3.400 mAh, atau bahkan perangkat baru Google, Pixel 2 XL, yang baterainya 3.520 mAh.

Kenyataannya, hanya sedikit perangkat premium yang memiliki baterai berkapasitas jumbo, itu pun salah satunya hanya di atas 3.500 mAh. Jadi Mate 10 dengan baterai jumbo dan chipset 10nm mestinya punya daya tahan baterai yang juara.

Selain Mate 10, Huawei kabarnya tengah mengajukan sebuah merek dagang "U" menurut situs informasi telepon GSM Arena. Ada spekulasi bahwa ini asisten digital baru milik Huawei karena merek dagang tersebut didaftarkan dengan penjelasan yang berbunyi: "Aplikasi perangkat lunak dan mobile untuk mengelola perangkat rumah pintar."

Merek dagang itu memiliki logo huruf U yang saling bertautan. Namun belum diketahui pasti apa nama asisten digital tersebut.


Penerjemah: Arindra Meodia
Editor: Maryati
Copyright © ANTARA 2017