Jakarta (ANTARA News) - PSV Eindhoven memperpanjang keunggulannya di puncak klasemen Liga Belanda seusai mengalahkan VVV-Venlo pada pertandingan pekan kedelapan Eredivisie, Minggu (16/10).

Gol-gol dari Locadia, Daniel Schwaab, Mauro Junior dan dua gol Gaston Pereiro, memastikan PSV Eindhoven berada di pucuk klasemen Liga Belanda dengan 21 poin, unggul lima angka dari Ajax Amsterdam di posisi kedua setelah mengalahkan Sparta Rotterdam 4-0 pada Sabtu (14/10).

Feyenoord menempati posisi ketiga dengan mengumpulkan 16 poin setelah hanya bermain imbang 0-0 atas PEC Zwolle yang duduk di peringkat lima dengan 15 poin.

Vitesse yang juga memiliki 15 poin bertahan di peringkat empat seusai ditahan Heracles 1-1, sedangkan Heerenveen tertahan di posisi enam akibat menelan kekalahan 1-3 dari FC Utrecht yang berada di urutan delapan, demikian laman Eredivisie.

Berikut hasil pertandingan Liga Belanda, Minggu (15/10):

FC Utrecht 3 - 1 SC Heerenveen
Feyenoord 0 - 0 PEC Zwolle
Heracles 1 - 1 Vitesse

Groningen 1 - 1 AZ Alkmaar
VVV-Venlo 2 - 5 PSV Eindhoven
Willem II 3 - 1 FC Twente
ADO Den Haag 1 - 2 Excelsior

Sabtu (14/10)
Ajax 4 - 0 Sparta Rotterdam
Roda JC 1 - 0 NAC Breda


Penerjemah: Alviansyah P
Editor: AA Ariwibowo
Copyright © ANTARA 2017