Madrid (ANTARA News) - Real Madrid dan Tottenham Hotspur siap melakoni laga krusial dalam babak penyisihan hrup di ajang Liga Champions. Kedua tim sama-sama berebut mendapatkan posisi teratas di grup. Tim yang keluar sebagai pemenang pertandingan ini jelas mampu lebih leluasa melenggang di ajang kompetisi bergengsi itu di daratan Eropa.

Real Madrid seiap menjamu Tottenham Hotspur dalam laga lanjutan Grup H Liga Champions yang digelar di Stadion Santiago Bernabeu, Madrid, pada Selasa waktu setempat, atau Rabu dini hari, pukul 01.45 WIB. Pertandingan itu akan disiarkan secara langsung oleh SCTV dan beIN Sports.

Kedua tim sama-sama bertekad memburu kemenangan. Real Madrid jelas membuka asa selebar-lebarnya di ajang Liga Champions, dengan salah satunya mengalahkan Tottenham.

Sebaliknya, Tottenham ingin mengukir memori bersejarah di perhelatan sepak bola Benua Biru. Buktinya, mereka mampu mengalahkan Dortmund, yang membuat pasukan asuhan pelatih Mauricio Pochettino itu mampu berbicara lantang di Grup H.

Ya, Tottenham bertekad masuk ke jajaran elite sepak bola Eropa. Inilah motivasi yang siap membakar semangat bertanding manakala menghadapi tim sekelas dan sehebat Real Madrid yang dihuni sejumlah pemain kaliber dunia, sebut saja antara lain Cristiano Ronaldo.

Tottenhan kali terakhir melawan Madrid pada 2011 di babak kuarter-final Liga Champions. Pasukan dari Liga Inggris itu menelan kekalahan agregat lima gol.

Hanya saja, di putaran Grup H Liga Champions musim ini, Spurs melaju dengan mengemas dua kemenangan atas Borussia Dortmund dan APOEL.

Real Madrid tidak akan diperkuat oleh Gareth Bale, Dani Carvajal, dan Mateo Kovacic, meski Karim Benzema dan Marcelo sudah kembali pulih pada pekan ini. Kedua pemain ini siap turun bertanding.

Komentar manajer:

* Zinedine Zidane (Real Madrid):

"Saya tidak akan tahu apa yang akan terjadi esok. Yang yang ada sekarang, saya berpendapat bahwa dia (Harry Kane) pemain yang penting, bahkan pemain kunci. kemampuannya sangatlah mumpuni. Ia mampu mencetak gol dengan memanfaatkan semua peluang."

"Ia (Kane) pemain yang rajin, dan senantiasa mengandalkan kecepatan dalam bergerak agar mampu mencetak gol. Ia pemain yang komplet. Ia pemain yang termotivasi menjadi pemain nomor satu. Hanya saja Tottenham, bukan meluku Kane. Mereka tim dengan penampilan yang sangat baik, untuk itu kami siap melawan mereka."

"Tottenham klub yang cemerlang, mereka terus berkembang di bawah arahan pelatih yang handal. Pertandingan nanti bakal berlangsung sengit antara dua tim yang sama-sama kuat."

* Mauricio Pochettino (Tottenham Hotspur):
"(Mengenai Mousa Dembela), untuk menurunkannya dari awal, jelas tidak. Bisa saja ia berada di bangku cadangan. Ia baik-baik saja, bahkan ia sangat termotivasi dan gembira."

Data dan fakta:

Real Madrid:

* Zinedine Zidane bisa tidak menurunkan penjaga gawang Keylor Navas, yang tidak terlalu bugar.
* Bek kanan Daniel Carvajal, winger Gareth Bale, dan gelandang Mateo Kovacic bakal absen.
* Striker Karim Benzema siap tempur.
* Cristiano Ronaldo telah membukukan empat gol di ajang Liga Champions selama musim ini.

Tottenham:
* Pochettino tidak dapat menurunkan gelandang serang Dele Alli dalam laga melawan Real Madrir lantaran pemain ini terkena suspensi.
* Gelandang bertahan Victor Wanyama dan bek kiri Danny Rose masih absen dalam beberapa pekan ke depan.
* Winger Erik Lamela juga absen dalam beberapa pekan ke depan karena ia belum pulih dari cedera.

Prakiraan susunan pemain:

* Real Madrid (4-3-1-2):

Casilla (penjaga gawang), Marcelo, Varane, Ramos, Hakimi, Modric, Casemiro, Kroos, Isco, Ronaldo, Benzema

* Tottenham (3-4-2-1):
Lloris (penjaga gawang), Alderweireld, Sanchez, Dier, Aurier, Winks, Dembele, Vertonghen, Son, Eriksen, Kane

Tiga laga terakhir Real Madrid:
26/09/2017 Borrussia Dortmund 1-3 Real Madrid
01/10/2017 Real Madrid 2 - 0 Espanyol
14/01/2017 Getafe 1 - 2 Real Madrid

Tiga laga terakhir Tottenham:
26/09/2017 APOEL 0 - 3 Tottenham
30/09/2017 Huddersfield 0 - 4 Tottenham
14/01/2017 Tottenham 1 - 0 Bournemouth

Head to head:
04/08/2015 Real Madrid 2 - 0 Tottenham Hotspur
13/04/2011 Tottenham Hotspur 0 - 1 Real Madrid
05/04/2011 Real Madrid 4 - 0 Tottenham Hotspur

Prediksi Man of the Match:
1.Cristiano Ronaldo (40,43%)
2.Isco    (21,28%)
3.Harry Kane (17,02%)
4.Luka Modric (4,26%)
5.Casemiro (4,26%)  

Prediksi jalannya laga:

* Cristiano Ronaldo makin mampu memberi penampilan terbaik bagi timnya dengan mencetak gol.
* Hanya saja, apakah penampilan Los Blancos di Bernabeu benar-benar mampu berada di grafik yang menjulang?
* Real Madrid hanya meraih dua kemenangan dari lima laga yang digelar di Bernabeu.
* Tottenham menenggak optimisme lantaran baru saja meraih kemenangan 1-0 atas Bournemouth di ajang Liga Inggris pada Sabtu pekan lalu.
* Tidak tertutup kemungkinan Tottenham tampil lebih bertahan dan melancarkan serangan balik yang cepat ke jantung pertahanan Real Madrid.

Prediksi hasil laga:
* Real Madrid: 3
* Tottenham Hotspur: 1

Editor: AA Ariwibowo
Copyright © ANTARA 2017