Jakarta (ANTARA News) - Markas Besar (Mabes) TNI Angkatan Laut belum mau memberikan keterangan soal tenggelamnya satu tank amfibi dalam Latihan Militer "Armada Jaya" di Kabupaten Sitibondo, Jawa Timur, yang diperkirakan menewaskan enam orang anggota marinir. Komandan Korps Marinir Mayjen (Mar) Nono Sampono mengaku sedang sibuk ketika dikonfirmasi ANTARA News di Jakarta, Minggu, sedangkan Kepala Dinas Penerangan Mabes TNI AL Laksamana Pertama Iskandar Sitompul, hingga kini enggan mengangkat telepon selularnya. Pada Sabtu (2/2) satu tank amfibi marinir TNI AL tenggelam di perairan Situbondo ketika sedang mengadakan latihan "Armada Jaya". Tank amfibi itu mengangkut 14 personel marinir, sembilan orang di antaranya telah ditemukan, tetapi enam lain diperkirakan tewas.(*)

Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2008