Siaga Kabut Asap

  • September 3, 2015 14:04 GMT+700
Siaga Kabut Asap

Siaga Kabut Asap

Pengendara melintas di antara kabut asap yang menyelimuti Kota Padang, Sumatera Barat, Kamis (3/9). Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Sumbar belum akan mengeluarkan status siaga darurat kabut asap karena kualitas udara dinilai masih berubah-ubah setiap hari. (ANTARA FOTO/Iggoy el Fitra)

Nelayan Terganggu Asap

Nelayan Terganggu Asap

Nelayan mencari ikan di tepian pantai Padang, Sumatera Barat, Kamis (3/9). Nelayan mengaku aktivitas melaut terganggu kabut asap yang menyebabkan jarak pandang di laut hanya 20 meter, sehingga hanya bisa mencari ikan di dekat pantai. (ANTARA FOTO/Iggoy el Fitra)

Penjualan Masker Meningkat

Penjualan Masker Meningkat

Seorang penjual masker bermotif tokoh kartun menawarkan dagangannya di simpang lampu merah RS Charitas, Palembang, Sumsel. Rabu (2/9). Penjualan masker bermotif tokoh kartun meningkat hingga 100 persen dibandingkan hari-hari sebelumnya dikarenakan udara di Kota Palembang makin dipenuhi kabut asap. (ANTARA FOTO/Nova Wahyudi)

Siaga Kabut Asap
Nelayan Terganggu Asap
Penjualan Masker Meningkat

Related News