(Antara)- Balai Penyelidikan dan Pengembangan Teknologi Kebencanaan Geologi (BPPTKG) Yogyakarta membantah jika suara gemuruh yang sering didengar warga di Daerah Pundong, Bantul, Yogyakarta terkait dengan aktifitas gunung Merapi. Dijelaskan lagi jika suara dentuman di bawah tanah tersebut hanyalah fenomena lokal yakni suara gaung karena banyak ruang kosong di bawah tanah.