(antara)-wilayah Kalimantan Tengah dengan lahan bergambut dan berpasir, tak menyurutkan semangat balai pengkajian teknologi pertanian (BPTP) setempat, untuk tetap bercocok tanam. Buktinya, taman agro atau rumah pangan lestari yang dikelola oleh beberapa instansi teknis pertanian, berhasil mengembangkan berbagai jenis tanaman sayur-sayuran dan buah-buahan.