(Antara)-Satuan kerja khusus pelaksana kegiatan usaha hulu minyak dan gas, SKK Migas, mengatakan, infrastruktur pengolahan gas di laut, atau offshore, merupakan pilihan infrastruktur yang tepat untuk lapangan gas abadi, blok masela , Maluku. Pilihan ini senada dengan Kementerian ESDM, yang menganggap skema terbaik untuk blok masela adalah mengolah gas di laut secara terapung, atau dengan floating LNG.