Palangka Raya (ANTARA) - Kalteng Putra mengontrak pemain Brasil Eydison Teofilo Soares untuk mengisi satu slot pemain asing yang semula diisi Gustavo Hedipo dan mengikat Reky Rahayu yang berposisi penjaga gawang untuk menggantikan Dimas Galih yang sedang cedera.

"Eydison Teofilo Soares posisinya sebagai penyerang dan pernah bermain di klub yang berada di Asia Tenggara, sedangkan Reky Rahayu yang berprofesi sebagai anggota TNI Angkatan Laut merupakan mantan penjaga gawang Blitar Bandung United (BBU)," kata Manajer Tim Sigit Widodo di Palangka Raya, Kamis.

Dua pemain ini dikontrak, untuk memperkuat 'Laskar Isen Mukang' dalam mengarungi putaran kedua kompetisi Liga I Indonesia yang akan dimulai besok sore ketika tuan rumah Kalteng Putra ditantang Persebaya Surabaya di Stadion Tuah Pahoe.

Kedua pemain siap diturunkan melawan Persebaya yang pernah ditahan imbang Kalteng Putra 1-1 saat bermain di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT).

Menurut Sigit, Reky yang pernah memperkuat Persija dan Arema diturunkan untuk mencqari pengalaman. Eydison pernah bermain di klub Al Orubah FC pada Divisi 2 Arab Saudi dan salah satu klub asal Vietnam.

Baca juga: Hilton Morera berharap perkuat Kalteng Putra

Usai penandatanganan kontrak dengan manajemen Kalteng Putra, Edyson menyatakan siap membantu tim yang bermarkas di Palangka Raya itu dan akan membuktikan kemampuannya lebih baik dibandingkan Hedipo.

Pria berkepala plontos dengan jam terbang tinggi bermain di beberapa negara itu, sama sekali tidak memasalahkan cuaca di Palangka Raya yang adang diselimuti asap tipis akibat kebakaran hutan dan lahan.

"Saya siap memberikan yang terbaik untuk klub, mengenai asap sama sekali bukan hambatan. Bagaimana penampilan saya, mari kita liat saja hasilnya di lapangan nantinya," tegas dia.

Kalteng Putra juga mengontrak Aries Rinaldi, pelatih kiper yang sarat pengalaman di tim yang dulu bernama Persepar ini.

Kalteng Putra sudah mengenalkan gelandang serang Takuya Matsunaga dari Jepang yang menyatakan siap bersinar bersama Kalteng Putra di Liga I Indonesia.

Baca juga: Kalteng Putra datangkan pemain Jepang untuk perkuat serangan

Pewarta: Kasriadi/Adi Wibowo
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2019