Pekanbaru (ANTARA News) - Aktris yang kini aktif sebagai politisi, Marissa Haque, mengatakan bahwa dirinya sangat terobsesi mengajar para taruna kepolisian, dan tidak lama lagi keinginannya terwujud lantaran menjadi dosen di Akademi Kepolisian (Akpol), Semarang. "Saya mulai mengajar mulai Agustus besok," kata Marissa Haque, di Pekanbaru, Riau, Senin. Istri penyanyi Ikang Fawzi itu mengatakan, kesempatan untuk mengajar itu ditawarkan langsung oleh Gubernur Akpol, Irjen Pol. Sutjiptadi, yang juga mantan Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Riau. Marissa mengatakan, memiliki kedekatan dengan Sutjiptadi karena seringkali bolak-balik ke Riau untuk keperluan disertasinya yang membahas tentang pembalakan kayu liar. "Dia sudah saya anggap sebagai ayah kedua karena hampir dua tahun saya bolak-balik ke Riau," ujar politisi dari Partai Persatuan Pembangunan (PPP) itu. Perempuan kelahiran Balikpapan, Kalimantan Timur (Kaltim), itu mengatakan alasannya menerima tawaran menjadi dosen bukanlah karena besarnya honor yang akan diterimanya. Kesempatan itu, ujarnya, akan digunakan untuk membentuk pola pikir taruna kepolisian sebagai calon pamong yang baik bagi masyarakat. Di Akpol, Marissa akan mengajar mata kuliah kriminologi politik. (*)

Pewarta:
Editor: Priyambodo RH
Copyright © ANTARA 2008