Sleman (ANTARA) - Tim Futsal Indonesia harus mengakui keunggulan tim Thailand dan harus menerima kekalahan dengan dengan skor telak 0-2 pada Kompetisi olahraga "ASEAN Ports Association (APA) Sports Meet ke-13" yang berlangsung di GOR Universitas Negeri Yogyakarta (UNY), Kamis.

Dua gol kemenangan tim Thailand dicetak Pormongkol Srisubseang pada menit ke 15 babak pertama, dan tendangan Attapol Peukladpraw pada menit ke 32 babak kedua.

Tampil dengan mengenakan kostum merah, tim Indonesia pada babak pertama kerap mendapat tekanan dari Thailand.

Baca juga: Indonesia gunduli Malaysia 10-0 di ajang APA Sports Meet

Dalam laga tersebut, kedua tim tampil agresif sehingga sedikit sekali tercipta peluang gol dari keduanya.

Baik tim Indonesia, maupun Thailand terlihat kesulitan untuk mengembangkan permainan. Bahkan serangan-serangan yang dibangun sering membentur blok-blok rapat yang diterapkan para pemain kedua tim.

Hanya saja tim Thailand lebih beruntung dapat mencetak dua gol dan berhasil memenangi pertandingan.

Baca juga: Petenis meja putri Indonesia raih juara pada kompetisi APA Sports Meet

Sedangkan pada pertandingan sebelumnya Tim Vietnam bermain sama kuat 4-4 melawan tim Malaysia.

Gol Vietnam diciptakan Tran Trung Nhat pada menit ke 11, Lulu Dong Duong pada menit ke 12 dan 26 serta Doan Minh Man pada menit ke 22.

Sedangan empat gol dari Malaysia diciptakan Moh Ahmad Z pada menit ke 14, Nih Syafiq menit 17, Mohammad Faez menit 25 dan Hafzuddin Rosman menit 39.

APA Sports Meet akan berlangsung hingga 21 September 2019.

Baca juga: Taklukkan Vietnam 4-1, petenis meja Indonesia ke final APA Sports Meet
 

Pewarta: Victorianus Sat Pranyoto
Editor: Fitri Supratiwi
Copyright © ANTARA 2019